Kamis, 13 Juni 2019

Melatih kecerdasan anak day 1 : family project hessa

Bismillah

Melatih kecerdasan anak  day 1 : Menentukan family project

Sebenarnya kami belum siap menghadapi tantangan di kuliah bunsay ini, karena masih edisi liburan, jadi otak ini inginnya rileks dengan kegiatan memutar otak, ingin lebih menikmati kebersamaan dengan keluarga, terutama dengan hasya dan hana, anak pertama dan kedua, yang sebentar lagi akan masuk pesantren, tapi saya sudah punya komitmen dengan perkuliahan di bunsay ini, jadi saya terima materi level 3 ini dan tantangannya.

Kali ini tantangannya tentang melatih kecerdasan anak. Dan saya memilih hessa, anak saya yang ketiga, untuk menemani saya melakukan project ini. Kenapa? Karena saya ingin melatih dia untuk mengembangkan kecerdasan yang dia miliki.

Belum terpikirkan bagaimana bentuk projectnya, tapi saya ingin meningkatkan kecerdasan hessa dalam menghadapi tantangan.

Hessa anak yang pintar, lincah dan kreatif, kadang saya suka pusing sendiri dalam menghadapi kelincahan dia, bahkan dalam mengajukan pertanyaan, selalu diluar ekspektasi dan sayapun selalu bingung menjawab nya. Tapi yang namanya seorang ibu gak boleh terlihat "bodoh", harus punya ide dan jawaban yang unik agar dia paham.

Tunggu cerita dari kami ya😊

Alhamdulillah

#hari1
#gamelevel3
#tantangan10hari
#myfamilymyteam
#kuliahbundasayang
#institutibuprofesional


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cerita Idul Adha 1443H Bismillah Halo apa kabar sahabat semua? Semoga sahabat senantiasa diberikan kesehatan dan keberkahan oleh Allah SWT. ...