Selasa, 22 Maret 2022


Berkunjung ke Bandung Zoological Garden

Gerbang masuk utama

Bismillahirohmanirohim

Pada hari Minggu kemarin tanggal 20 Maret 2022 aku dan keluargaku berlibur ke kebun binatang Bandung. Tempat yang memang sudah kami rencanakan untuk dikunjungi. Setelah waktu itu berkunjung ke Lembang Park Zoo, kami merencanakan berkunjung ke kebun binatang Bandung. Sekarang namanya dirubah dengan nama Bandung Zoological Garden, tapi tetap saja artinya kebun binatang Bandung. Semua orang Bandung pasti tahu tempat wisata ini. Sejak dulu aku kecil sudah ada, tapi kalau untuk berkunjung kesana ya bisa dihitung dengan jari lah, tidak sering he he.

Setelah ada pandemi memang kebun binatang ini tutup dan selama itu mungkin dilakukan rehab atau perbaikan-perbaikan didalamnya, terbukti bahwa kini kebun binatang ini sudah berubah nama dan berubah penampilan nya. 

Aku awalnya gak terlalu tertarik dengan berkunjung ke kebun binatang ini, karena mungkin bayangan aku masih ke masa lalu, dimana didalamnya belum tertata dengan baik, jadi pikiran aku ya pasti gitu-gitu aja didalamnya. Tapi setelah aku menonton salah satu youtuber yang mereview tempat kebun binatang, dan itu bagus, bersih, luas dan ada area Afrika dimana binatang yang disatukan dalam satu lokasi dan itu membuat aku penasaran,  katanya di Bandung tapi koq namanya Bandung Zoological Garden. Aku pikir itu lokasi baru sama kayak Lembang Park Zoo. Tapi setelah aku Googling, eh ternyata itu kebun binatang Bandung yang sudah di renovasi. 

Aku langsung bilang ke suami bahwa kita harus coba berkunjung kesana dan suami pun mengiyakan.

Dan Alhamdulillah kemarin bisa terwujud dengan membawa hessa dan de faz kesana.

Kami pergi sekitar pukul 8 pagi, walaupun bukanya jam 10 tapi kami tidak mau terlambat, kalau pagi mungkin belum terlalu banyak orang. Tapi setelah sampai disana, ya ampun ternyata sudah banyak orang yang menunggu di pintu masuknya. Wah ternyata aku salah. Iya tidak apa-apa lah kami ikut ngantri juga. Mungkin karena pada waktu itu hari Minggu jadi banyak orang juga yang berkunjung.

Sebelum jam 10, gerbang masuk sudah dibuka, mungkin karena melihat sudah banyak pengunjung yang datang jadi dibuka lebih awal.

Sebelum masuk kami harus menyiapkan aplikasi peduli lindungi untuk scan barcode dan kami diukur suhunya. Setelah itu kami membeli tiket dengan harga Rp. 50.000,-/orang. Karena de faz belum dihitung jadi kami beli tiga tiket.

Setelah beli tiket kami diberikan gelang untuk masuk nya

Setelah masuk memang suasananya berbeda dengan yang dulu, lebih luas dan binatangnya bagus-bagus. Jadi gak nyesel pergi kesana. Kami melihat-lihat binatang yang disatukan di arena Afrika. Kemudian wilayah Singa, harimau, burung, beruang, gajah, monyet, orang utan, jerapah, buaya dan banyak lagi. 



De faz saat memberikan makan ke hewan rusa

De faz saat melihat buaya


Kamipun disuguhkan atraksi para binatang yang lucu-lucu, seperti burung, binturong, anak anjing dan lainnya. Jadi sambil istirahat kami melihat atraksi itu.

Lumayan membuat kaki pegal karena berjalan-jalan di kebun binatang ini. Tidak terasa sudah hampir dua jam kami berada di dalamnya. Karena begitu terpesona dengan binatang-binatang yang ada.

Jadi aku rekomendasi kan tempat wisata ini ke semua orang sambil edukasi berbagai binatang kepada anak-anak.

Alhamdulillah, anak-anak senang dan kamipun ikut bahagia walaupun jadi pegal kaki ini he he.

Alhamdulillah


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cerita Idul Adha 1443H Bismillah Halo apa kabar sahabat semua? Semoga sahabat senantiasa diberikan kesehatan dan keberkahan oleh Allah SWT. ...